Fitur - fitur IPv6


Fitur - fitur dalam IPv6
IPv6 didukung oleh fitur-fitur yang diharapkan mengatasi kekurangan-kekurangan yang ada pada routing protocol IPv4, beberapa diantaranya :
a.     Format header yang baru
Header IPv6 dua kali lebih besar dari header IPv4, sedangkan pengalamatan IPv6 empat kali lebih besar dari pengalamatan IPv4. Walaupun demikian, format header IPv6 justru mengalami penyederhanaan dimana ada beberapa field yang dihilangkan karena dianggap tidak efisien. Sebagai gantinya ditambahkan header tambahan yang disebut extension header.
b.     Perluasan format alamat
IPv6 mempunyai format pengalamatan 128 bit.
c.     Infrastruktur routing dan pengalamatan yang lebih efisien dan berbentuk hierarki
d.     Konfigurasi alamat stateless dan stateful
Sama seperti halnya IPv4, pada IPv6 juga mengizinkan adanya DHCP server sebagai pengatur alamat otomatis. Jika dalam IPv4 terdapat dynamic address dan static address, maka dalam IPv6, konfigurasi alamat dengan menggunakan DHCP server dinamakan dengan stateless address configuration.
e.     Keamanan yang lebih baik
IPv6 telah dirancang untuk mendukung IPSec sehingga bisa dikatakan IPv6 memiliki keamanan yang lebih baik bila dibandingkan dengan IPv4.
f.      Mendukung Quality of Service (QoS)
Field baru yang berada pada IPv6 header mendefinisikan bagaimana trafik khusus ditangani dan diidentifikasi. Identifikasi trafik yang memerlukan penanganan khusus menggunakan field flow lable.
g.     Ekstensibilitas
IPv6 dapat dengan mudah memperluas fitur baru dengan menambahkan extention header setelah IPv6  header.

Post a Comment

Previous Post Next Post